Berkreasi Bersama Anak
02.37
Diposting oleh Melany Christy
Menata rumah nyaris merupakan hal yang mustahil bagi keluarga yang memiliki anak balita. Jangankan menaruh pernak-pernik mungil yang rawan pecah, ruangan yang baru saja dibereskan dalam sekejap bisa menjadi bak kapal pecah ketika si kecil mulai bermain.
Melarang si kecil bukanlah tindakan yang bijaksana. Bagaimanapun si kecil butuh tempat bermain. Beruntunglah mereka yang memiliki rumah cukup lega sehingga tersedia kamar atau ruang khusus untuk tempat bermain si kecil. Akan tetapi, mereka yang memiliki rumah mungil tetap dapat berkreasi untuk menyiasati si kecil.
Mainan sebenarnya dapat menjadi elemen penghias ruangan yang tak kalah menarik dibandingkan dengan pajangan lain yang telah lazim. Misalnya karakter-karakter pahlawan super atau tokoh kartun dapat ditata di atas meja atau lemari pajang di ruang keluarga. Jika si kecil hendak bermain, dia dapat langsung mengambilnya. Namun, biasakan si kecil untuk menyusunnya kembali sesuai dengan keinginan hatinya. Selain meringankan tugas berbenah, jurus ini juga mengasah kreativitas si kecil.
Hasil karya si kecil, meski hanya berupa coret-coretan abstrak, bisa jadi pajangan menarik. Kebiasaan mencoret dinding kerap membuat pening kepala orangtua. Si kecil sebenarnya dapat diarahkan untuk menggunakan kertas. Hasil karyanya dapat dikemas lebih baik, misalnya dibingkai, lalu digantung atau dipajang.
Ada beberapa hal yang menarik dengan cara ini. Si kecil terpacu untuk berkreasi karena karyanya akan dilihat setiap tamu yang datang. Selain itu, suasana ruangan terasa dinamis karena hiasannya terus berganti. Hanya saja, dibuthukan kreativitas dan imajinasi orangtua untuk dapat memadukan berbagai elemen sehingga secara keseluruhan ruangan tetap nyaman dan menyenangkan. Tidak terlampau riuh dan justru malah terkesan berantakan.
Other Article
- Membersihkan Telinga, Mata, dan Hidung Bayi
- Perlukah Anak-anak Tidur Siang?
- Mengulang-ulang Bikin Anak Pintar
- Trik Mengenalkan Makanan Padat pada Bayi
- Mengajarkan Anak Mengelola Uangnya
- Hadirkan Menu Restoran di Rumah
- Trik Memancing Selera Makan Anak
- Trik Jadi Ibu yang Lebih Santai
- Stigma "Anak Nakal" Harus Dihapuskan
- Melahirkan Lebih Mudah dengan Cara Jongkok
- Tambal Gigi Warna-Warni
- Cara Cepat Mengatasi Morning Sickness
- Resiko Hamil bagi Pengidap Diabetes
- Ada Gempa di Kupang
- 9 Cara Merawat Kulit Saat Hamil
- Nikita Diperkosa lalu Ditinggal di Hutan
- Belanda Negara Indah Penuh Dengan Warna
- Edmond Ilyas Resmi Dicopot
- Perokok Punya IQ Lebih Rendah
- Ajaib, Masjid di Lantai 3 Ramayana Tak Ikut Terbakar
- Musik sebagai Pengiring Bercinta
- Menghadapi Flu dan Gejalanya dengan Cara Mudah
- Perempuan-perempuan Pengusaha Batik Rembang
- Tali Temali di Kaki yang Cantik
- Saatnya Pamerkan Kaki Cantik Anda!
- Membersihkan Telinga, Mata, dan Hidung Bayi
- Bilasan Santan Bisa Menghilangkan Ketombe
- Ayam Panggang Lada Hitam
- Atasi Nyeri PMS dengan Jamu Rasa Jeruk
- Menghilangkan Lipatan Bekas Bantal pada Wajah
- Forever Jewellery dan Perlini's Silver Gelar Diskon
- Balado Telur Mata Sapi
- Masaklah untuk Sekali Makan Saja
- Tips Penggunaan dan Perawatan Handuk
- 32 Rahasia Israel yang tidak Dipublikasikan
- fakta - fakta tentang komputer
- Best Indonesia president intimate photos
Posting Komentar