memilih bajuak semua orang memiliki dana berlebih untuk membeli pakaian desainer yang selalu terlihat pas di tubuh, terlihat mahal, dan mewah, tapi harganya selangit. Semua orang pasti ingin tampil dengan gaya terbaiknya setiap saat. Anda tak perlu bangkrut, kok untuk bisa tampil mewah dan berkelas. Yang bisa Anda lakukan adalah mencoba kreatif untuk menggunakan pakaian yang Anda miliki sekarang agar tampil baru dan lebih menarik. Berikut yang bisa Anda lakukan:

1. Ganti kancingnya
Ada pakaian-pakaian di toko-toko yang sebenarnya lumayan bagus jadi terlihat biasa karena bentuk dan warna kancingnya yang berkualitas buruk, sehingga memberi kesan baju "murah". Untuk pakaian semacam ini, yang bisa Anda lakukan adalah dengan mengganti kancingnya dengan yang lebih menarik.

2. Ubah model
Banyak pakaian yang didiskon atau diobral terbuat dari bahan yang cukup bagus dan model yang lumayan, tapi dengan ukuran yang lebih besar dari biasa. Padahal, dengan bahan bagus, ukuran kebesaran (meski modelnya biasa), Anda bisa membawanya ke penjahit untuk mengubah model dan ukurannya. Anda bisa membawa celana 3/4 yang ukurannya terlalu besar ke tukang jahit agar mengikuti lekuk tubuh Anda, atau minta perketat gaun yang ukurannya terlalu besar untuk tubuh Anda agar tampak lebih menarik. Bahannya yang mahal akan membuat baju yang disia-siakan terlihat berkelas di tubuh Anda.

3. Berikan ikat pinggang
Jika atasan longgar atau dress yang Anda beli datang dengan ikat pinggang atau sash (tali pengikat tambahan), kemungkinan terbesar sash tersebut terlihat jelek (karena hanya bersifat bonus). Untuk membuat pakaian Anda terlihat lebih mewah, coba cari kain, tali pengikat, atau ikat pinggang yang sekiranya terlihat lebih menarik dan berkelas.

4. Pemilihan bahan itu penting
Untuk urusan gaya, Anda selalu bisa bergonta-ganti dan tiru orang lain, tapi untuk urusan bahan pakaian, Anda tidak bisa menipu untuk mirip yang mahal. Terlepas dari bentuk pakaian tersebut, kain biasa (murahan) selalu terlihat "memaksa". Sebelum Anda membeli pakaian, perhatikan bahan pakaian yang akan Anda beli, sebaiknya hindari yang memiliki kandungan sintetis yang lebih dari 20 persen. Jauhi pula yang bahannya terlalu mengilap agar Anda tak menyesal.

5. Berinvestasi pada aksesoris mahal
Agar jaket atau dress "biasa" yang Anda beli terlihat mahal, padankan dengan aksesoris yang mahal. Sepatu yang murah akan mudah terlihat murahan karena bahannya yang berkualitas buruk. Begitu pula dengan tas dan ikat pinggang. Karenanya, akan lebih baik jika Anda berinvestasi pada tas tangan atau tas jinjing dan ikat pinggang yang berkualitas untuk membuat pakaian (meski murah atau biasa saja) terlihat lebih menarik.
Kode Iklan anda yang ingin ada di sebelah kiri disini
Kode Iklan anda yang ingin ada di sebelah kanan disini

Other Article



visit the following website islamic.net Make Smart Berita Bola